IBSN : tutup jalan,

sekian lama tidak mengudara, komuter mengalami yang namanya stagnan. bahasa indonesianya apa yah ? pokoknya selama sekian minggu komuter tidak dapat online. jangankan posting jangankan jalan-jalan, akses internet di kantor tertutup. penyebabnya sedang ada perbaikan jaringan, ganti provider dan tambahan terkena petir jadi ada hub/switch yang harus diganti.

karena tidak ada akses internet di kantor, di bawah tekanan semangat keterpaksaan dan tak dapat ditolaknya candu ngeblog yang benar-benar sudah tidak bisa ditawar lagi, komuter bergegas menuju ke sebuah warnet di kawasan padat lalulintas. ternyata cuma bertahan 5 menit mengudara yang bahkan sekedar blogwalking doangpun tidak sempat. ini karena ada teguran dari masyarakat lingkungan sekitar warnet dan banyaknya tokoh-tokoh masyarakat yang merasa keberatan dengan apa yang dilakukan pelanggan warnet, bahkan para caleg (saat itu belum pencontrengan) bergegas mendatangi warnet memarahi pemilik warnet agar seorang pelanggannya segera memindahkan sepeda motornya yang parkir di depan warnet. pelanggan tersebut adalah komuter, karena dianggap mengganggu kelancaran jalannya roda perekonomian lingkungan masyarakat daerah tersebut.

batbike birahi yang sudah memuncak dan terujung segera terpadamkan dengan rasa yang tidak terkatakan. komuter siram dengan mandi junub dan berserah diri dihadapan-Nya mencegah kelakuan buruk yang tidak diinginkan menjaga stabilitas diri agar tidak terpidanakan.

..OMG.. dosa apakah yang telah kulakukan

komuter hanya bermaksud mengudara paling-paling sekitar 1 jam. masa sih sebegitu terganggunya lalulintas di sana. bayangkan apa yang telah dilakukan warga di perkampungan urban Jakarta ini pada saat mengadakan hajatan. tutup jalan bisa 3 hari 3 malam hingga lalu lintas dialihkan melalui jalan lain yang tidak semua pengguna jalan tahu jalan alternatif.

saat pencontrenganpun banyak jalan yang ditutup. namun berhubung ini adalah hajatan nasional yang harus terselenggara demi rasa persatuan dan kesatuan NKRI yang tidak bisa ditawar lagi, komuter tidak keberatan. cuma pesan komuter kepada para penyelenggara apapun hajatannya, berikan tanda penutupan jalan tepat diujung jalan sebelum masuk ke jalan yang tertutup tadi. jangan biarkan pengendara masuk ke sebuah jalan yang tiga kilo ke dalam ternyata jalan tersebut tertutup karena ada yang mengadakan hajatan. padahal untuk putar balik sudah memakan waktu dan tenaga yang mengesalkan, apalagi kalau kendaraanya adalah mobil dan ruas jalannya sempit.

Diterbitkan oleh komuter

seorang komuter yang wara-wiri antara rumah @Parung dan kantor @Cinere. mobilitas dibantu oleh dua tunggangan setia secara bergantian : smash 2004 dan xtrada2011. sekarang ganti dengan Mio Z karena smash ditabrak ma' ma' sen kiri belok kanan.

23 tanggapan untuk “IBSN : tutup jalan,

  1. namanya juga kecanduan, kagak bisa ditahan///!!
    Apalagi dah birahi tinggi, kagak mau nanti-nanti..hajar bleh…..:D

    BTW ane udah lama kagakmaen kemari, gimana kabar bro…?

  2. hehe, jadi curiga nih..!
    komuter kalo nge-net, jangan2 liat-liat yg gituan,
    sampe mandi junub segala. hahaha..
    wah saudaranya the dark knight ya? motornya keren..!
    hehehe…

Tinggalkan Balasan ke wahyuapriani Batalkan balasan